SELAMAT DATANG! SELAMAT BERIBADAH DI GEREJA BNKP PADANG >>> 1. KEBAKTIAN PAGI JAM 08.00 WIB (BAHASA INDONESIA) - 2. KEBAKTIAN SIANG JAM 10.30 WIB (BAHASA NIAS) - 3. KEBAKTIAN SORE JAM 18.00 WIB (BAHASA INDONESIA) >>> Kebaktian Remaja Jam 13.00 WIB >>> Sekolah Minggu : Pagi Jam 08.00 WIB dan Siang Jam 10.30 WIB
Gambar 1
Pdt. Vivi Yuni Roh Yanti Zega, S.Th
Gambar 2
Petugas Kebaktian Pagi 30 Juni 2024
Gambar 1
Pdt. Föna'aro Halawa, S.Th
Gambar 2
Petugas Kebaktian Siang 30 Juni 2024
Gambar 3
Kebaktian Pagi 30 Juni 2024
Gambar 3
Kebaktian Pagi 30 Juni 2024
Gambar 3
Baptisan Kudus 30 Juni 2024
Gambar 3
Kebaktian Siang 30 Juni 2024
Gambar 3
Kebaktian Siang 30 Juni 2024
Gambar 3
Organis, Songleader dan Multimedia 30 Juni 2024 | 08.00 WIB
Gambar 3
Organis, Songleader dan Multimedia 30 Juni 2024 | 10.30 WIB

Warta Jemaat 30 April 2023

Tema Minggu Ini:
Bersukacita karena Pemeliharaan Tuhan
(Fa'owuawua Dödö börö Wondrorogö Lowalangi)

Ayat Hafalan/Nitanö Ba Dödö:
Sebab, Tuhan itu baik, kasih setia-Nya untuk selama-lamanya, dan kesetiaan-Nya tetap turun-temurun
(Si sökhi tödö sa Yehowa: fa'ebua dödö-Nia andrö, ba no si lö aetu, ba lö faröi Iaa götögötö wa'ara)

Warta Jemaat 23 April 2023

Tema Minggu Ini:
Dilahirkan Kembali Oleh Firman Allah
(Si no Mendrua Tumbu ba Daroma Li Lowalangi)

Ayat Hafalan/Nitanö Ba Dödö:
Karena kamu telah dilahirkan kembali bukan dari benih yang fana tetapi dari benih yang tidak fana oleh Firman Allah, yang hidup dan yang kekal
(Si no mendrua tumbu ami, tenga moroi ba danömö sobou dania, no moroi ba zi lö obou, no moroi ba daroma li Lowalangi andrö, sauri, ba si lö tebulö)

Warta Jemaat 16 April 2023

Tema Minggu Ini:
Diperbarui Untuk Hidup Menurut Ketetapan Allah
(Tebohouni Ena’ӧ Auri Molo’ӧ Amakhoita Lowalangi )

Ayat Hafalan/Nitanö Ba Dödö:
Roh-Ku akan kuberikan diam dalam batinmu dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku dan melakukannya
(Ba Eheha-Gu Ube’e ba dӧdӧmi ba mi’o’ӧ nifakhoi-Gu Ube’e, ba mitӧngӧni lala nibe’e-Gu ba mitӧrӧ)

Perayaan Paskah | Kebaktian Subuh BNKP Padang

BNKP Padang, 9 April 2023 [05.00 WIB]. Perayaan Paskah di BNKP Jemaat Padang tahun ini dihadiri 1.140 orang yang diawali dengan  Kebaktian Subuh dan diikuti dengan khidmat oleh jemaat. Meskipun hujan sempat mengguyur Kota Padang, namun tidak menyurutkan semangat jemaat untuk datang dan menghadiri Ibadah Perayaan Paskah. Sejak pukul 04.30 WIB jemaat sudah berdatangan dan memadati bagian dalam gedung gereja bahkan sampai memenuhi halaman dan area samping gereja. Antusiasme jemaat sangat tinggi dalam mengikuti ibadah perayaan Paskah tahun ini.

Dalam khotbahnya, Pdt. Limesius Gowasa, S.Th menyampaikan beberapa pesan penting dalam memaknai paskah, di antaranya:

  1. Kebangkitan Yesus memberikan pengharapan baru dan kita menjadi orang-orang yang beruntung dalam Kristus dan kehidupan karena terpilih menjadi anak-anak Tuhan. 
  2. Kepercayaan kita terhadap Yesus Kristus tidak menjadi sia-sia dan akan menjadikan kita lebih taat pada ajaran-ajaranNya.
  3. Mengikuti jejak Yesus tidak membuat kita binasa tetapi kita akan memperoleh hidup yang kekal selamanya.
  4. Sebagai orang yang percaya kepada Yesus, kita telah terbebas dari dosa dan siksaan maut karena Tuhan telah menebus dan menyelamatkan kita.

Dalam ibadah Kebaktian Subuh, dilaksanakan Perjamuan Kudus yang dipimpin oleh Pdt. Desmakna Zendratö, S.Th dan diikuti oleh 842 orang yang menerima sakramen perjamuan.

Suasana Perjamuan Kudus

Setelah selesai kebaktian dilanjutkan dengan jamuan kasih yang dilaksanakan di halaman gereja yang diisi rangkaian acara penggalangan dana untuk pembangunan dengan menampilkan tarian Maena. Adapun jumlah sumbangan yang berhasil dikumpulkan pada acara ini adalah sebesar Rp. 5.276.000,- dan diharapkan sumbangan ini nantinya dapat membantu dalam menunjang kelanjutan pembangunan gedung Serbaguna di BNKP Padang.

Selamat Paskah bagi kita semua, semoga membawa keselamatan dan damai sejahtera bagi kita semua, Amin...


Warta Jemaat 9 April 2023

Tema Minggu Ini:
Dibangkitkan Bersama Kristus
(Tesusugi Awö Keriso)

Ayat Hafalan/Nitanö Ba Dödö:
Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang di atas, dimana Kristus ada.
(Ba na no maoso ami awӧ Keriso, ba mi’alui zi so si yaẅa ba zi so Keriso)

Ibadah Kamis Putih

Terpujilah nama Tuhan... Pelaksanaan Ibadah Kamis Putih pada hari ini berjalan dengan baik dan lancar... bertindak sebagai Pengkhotbah Pdt. Desmakna Zendratö, S.Th, serta diikuti oleh ratusan jemaat yang dengan antusias dan khusyuk mengikuti kebaktian dari awal hingga selesai.

Renungan Kamis Putih 6 April 2023

Menjelang kematianNya, Tuhan Yesus memberikan ungkapan kasih dengan cara spektakuler, Dia bersedia memposisikan diriNya sebagai seorang hamba yang pada zaman itu dengan membersihkan kaki para muridnya dengan cara membasuh dengan air lalu menyeka dengan kain di pinggangNya. Untuk melakukan tugas itu, Tuhan Yesus menempatkan diriNya di bawah kaki para muridNya, dan membasuh kaki dengan air serta menyekanya dengan kain yang terikat di pinggangNya. Menurut Injil Yohanes, peristiwa perjamuan malam terakhir diawali dengan tindakan Tuhan Yesus dengan terlebih dahulu merendahkan diriNya dengan cara membasuh kaki para muridNya. Dia yang adalah Tuhan dan Guru bersedia memposisikan diriNya sebagai seorang hamba.

Pelantikan Pendeta Fungsional

Pada hari Minggu 2 April 2023, telah terlaksana Pelantikan Pendeta Fungsional yang baru di BNKP Padang atas nama Pdt. Föna'aro Halawa, S.Th. Dengan demikian di BNKP Padang, ada 4 orang tenaga pendeta yang melayani yaitu: Pendeta Jemaat 1 orang dan Pendeta Fungsional sebanyak 3 orang. Pelantikan Pendeta Fungsional ini dipimpin oleh Praeses 44 BNKP Pdt. Augusman Zega, S.Th, pada kebaktian siang dengan dihadiri oleh para pendeta dari unsur BPMR 44 dan disaksikan oleh 630 jemaat yang mengikuti kebaktian di Gereja BNKP Padang. Pendeta fungsional yang baru nantinya akan membantu Pendeta Jemaat dalam bidang pelayanan di Jemaat BNKP Padang.

Kita patut bersyukur kepada Tuhan karena pelantikan berjalan dengan baik, serta kita ucapan terimakasih kepada BPHMS yang telah menempatkan tambahan pendeta di Jemaat BNKP Padang meskipun telah menunggu selama kurang lebih 4 tahun, dan baru terealisasi tahun ini. Kita berharap dengan adanya penambahan pendeta, maka pelayanan di BNKP Padang semakin baik, dan iman kita semakin bertumbuh, berkembang di dalam memuji dan memuliakan Tuhan.

Selamat datang dan selamat melayani bagi Pdt. Föna'aro Halawa, S.Th, semoga pelayanan ke depan terus diberkati dan menjadi berkat bagi jemaat. Tuhan Yesus memberkati kita semua.

Warta Jemaat 2 April 2023

Tema Minggu Ini:
Hosana, di tempat yang maha tinggi
(Hozana, ba Zalaẅa Yaẅa)

Ayat Hafalan/Nitanö Ba Dödö:
Hosana, di tempat yang maha tinggi!
(Hozana, ba Zalaẅa Yaẅa)

MENU PILIHAN

SNK dan KETUA KOMISI PERIODE 2022-2027

JADWAL IBADAH

KOTAK SARAN / SURAT PEMBACA

Nama

Email *

Pesan *

Pengunjung

Pengikut

Pertanyaan, Kritik & Saran